Anda & Pengasuh

Penyalur Baby Sitter Punya Aturan Buat Pengguna Jasa, Apa Sajakah Itu?

Bagaimana prosedur mengambil baby sitter dari yayasan? Biaya apa saja yang akan dikenakan? Dan berapa besarnya? Yuk, cari tahu.

Ketika membutuhkan jasa baby sitter dalam waktu cepat, Mommy bisa meminta bantuan dari yayasan atau penyalur baby sitter. Setiap yayasan punya prosedur sendiri-sendiri untuk pengambilan baby sitter, tetapi pada umumnya sama:

  • Pemilihan baby sitter sesuai kriteria yang diinginkan, misal minimal lulusan SMA
  • Wawancara dengan calon baby sitter
  • Pembuatan kontrak serta pembayaran biaya administrasi jika cocok
  • Baby sitter pun siap bekerja untuk Mommy

Garansi

Umumnya, yayasan baby sitter memberikan garansi kepada konsumen apabila ada ketidakcocokan atau masalah dengan baby sitter yang dipilih. Garansi yang diberikan biasanya berupa penggantian dengan baby sitter baru.

Lama masa garansi yang diberikan berbeda-beda. Ada yayasan yang mematok masa garansi selama 1 bulan hingga 1 tahun, dengan penggantian baby sitter sebanyak 1 hingga 5 kali.

Biaya mempekerjakan baby sitter

Seperti pekerja profesional di bidang lainnya, baby sitter berhak mendapatkan gaji dan tunjangan untuk jasa pengasuhan anak yang dilakukannya. Tunjangan yang diberikan bisa berupa tunjangan hari raya (THR) dan tunjangan kesehatan. Untuk tunjangan kesehatan, Mommy bisa membayarkan biaya pengobatan saat baby sitter sakit atau memfasilitasinya dengan BPJS kesehatan.

Jumlah gaji baby sitter umumnya dipengaruhi oleh pengalaman dan keterampilan yang dimiliki. Semakin berpengalaman, semakin besar gajinya.

Kota di mana pengguna jasa baby sitter tinggal juga ikut memengaruhi besarnya gaji. Di Jakarta, standar gaji baby sitter berkisar antara Rp. 2 juta hingga Rp. 4 juta per bulan. Biaya ini di luar biaya tambahan jika Mommy mengambil baby sitter dari yayasan baby sitter.

Ketika menggunakan jasa yayasan atau penyalur baby sitter, Mommy akan dikenakan sejumlah biaya, yaitu:

1. Biaya administrasi

Jika Mommy menggunakan jasa penyalur baby sitter, ada biaya yang harus dikeluarkan selain gaji bulanan baby sitter. Yaitu biaya administrasi.

Biaya administrasi ini dibayarkan sekali saat sudah ada kesepakatan antara Mommy, calon baby sitter, dan pihak penyalur. Besarnya berbeda-beda di setiap yayasan penyalur, berkisar dari Rp. 1 juta hingga Rp. 3 juta.

2. Biaya transportasi

Biaya ini sifatnya opsional, dan akan dikenakan apabila Mommy meminta yayasan penyalur baby sitter untuk mengantarkan baby sitter ke rumah Mommy.

Besar biayanya dipengaruhi jarak, mulai dari Rp. 50 ribu hingga Rp. 200 ribu.

Mengambil baby sitter dari yayasan baby sitter atau penyalur memang membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Pastikan biaya yang Mommy keluarkan sepadan dengan pelayanan yang diberikan.

Jika Mommy memutuskan menggunakan baby sitter, yuk baca selengkapnya tentang kriteria baby sitter yang baik dan tanda baby sitter yang buruk.

Komentar

TestiMommy

Slide Image
Slide Image
Slide Image
Slide Image
Slide Image

Rentang kelahiran kedua yang cukup jauh, membuat saya sedikit lupa beberapa hal tentang parenting dan pengasuhan bayi. Informasi di website Mommy101 sangat membantu saya mengingat lagi semuanya. Terima kasih.

Eva, Mommy Lubna & Fadlan

New mom, young mom, senior mom, semua mommy wajib punya buku ini karena isinya sangat informatif, menarik, jelas dan padat, tidak ada lagi bingung-bingung soal perawatan bayi yaa moms.

Irsalina, mommy Aubrey dan Arsyila

Sebuah referensi terpercaya untuk ibu dan calon ibu. Sangat bermanfaat untuk panduan sehari-hari.

Mommy Fivi

Di Mommy 101 dari info yg basic sampe yg advanced ada semuah, bener-bener helpful buat first timer Mommy kaya aku. Sempet lupa minum folat acid, untung baca Mommy 101 jadi langsung gercep ambil n telen biar babyku tumbuh sehat. Makasi Mommy 101!

Jessica, Hamil 2 Bulan

Senang ketemu website Mommy101 yang lengkap banget infomasinya. Penyampaiannya ringan, menarik, dan mudah dipahami. Tapi tentu dengan sumber-sumber yang credible (bisa check di refrensinya). Thank you Mommy 101 for making our parenting tasks so much easier.

Sarah, Mommy Shifa